"FAKTA HEWAN ENDEMIK DARI AFGHANISTAN"
Dalam pembahasan sains kali ini penulis akan memaparkan tentang hewan endemik dari Afghanistan, yang paling menarik perhatian dunia akhir-akhir ini yaitu ditemukannya Rusa bertaring. Rusa bertaring merupakan hewan endemik dari Afghanistan yang artinya hewan yang hanya ada di Afghanistan. Memang bukan hal yang baru bagi peneliti bahwa ada juga rusa yang mempunyai taring, akan tetapi setelah kurang lebih dari 60 tahun rusa ini tidak menampakan dirinya, tiba-tiba saja rusa bertaring ini muncul dan menggemparkan para peneliti dari seluruh daratan dunia.
Dalam beberapa pemberitaan media elektronik menyebutkan bahwa Rusa bertaring ini termasuk jenis Rusa Kashmir Musk, dimana rusa ini telah dinyatakan punah oleh para peneliti hewan.
Rusa Bertaring (Rusa Kashmir Musk) |
Pada hari Minggu (2/11/2014), ESN (Europan Social Network) dalam wawancaranya dengan Peter Zahler (Deputi Direktur Program Asia Wildlife Conservation Society
(WCS) mengungkapkan bahwa “Rusa
jenis ini sudah tidak terlihat selama kurang lebih 60 tahun terakhir, rusa ini diketahui
terakhir terlihat pada tahun 1948 oleh seorang peneliti Denmark, di
wilayah yang sama".
Rusa Bertaring (Rusa Kashmir Musk) |
WCS berhasil mendeteksi lima
pergerakan rusa musk di hutan-hutan yang ada di wilayah Afghanistan timur.
“Kami berhasil menemukan rusa musk jantan yang terdeteksi di lima lokasi,
serta seekor rusa musk betina dengan anaknya di satu lokasi di hutan di
Afghanistan timur,” ujar Zahler.
Selain Rusa bertaring (Rusa Kashmir Musk) yang merupakan hewan langka dari Afghanistan, Macan Tutul Salju (Uncia Uncia) juga merupakan spesies hewan endemik dari Afghanistan.
Macan Tutul Salju (Uncia Uncia) |
Macan Tutul Salju (Uncia Uncia) |
Macan Tutul Salju (Uncia Uncia) adalah sejenis kucing
berukuran besar, dengan panjang tubuh mencapai 130 cm, dan panjang ekor
sekitar 100 cm.
Spesies ini mempunyai bulu tebal berwarna putih
keabu-abuan dengan bintik-bintik berwarna hitam kecoklatan.
Daerah sebarannya di pegunungan salju Asia Tengah, dari Afganistan sampai Tibet bagian timur, keduanya merupakan harta yang tak ternilai Afghanistan.
Sumber : Wikipedia Ensklopedia & Sindonews.com
By : Ganjar Kamaludin Kamil
No comments:
Post a Comment